Berita
KUIKK USAKTI MENYELENGGARAKAN PELATIHAN PENULISAN KREATIF BAHASA INGGRIS DENGAN TEMA “UNLOCK YOUR CREATIVITY WITH EXCEPTIONAL WRITING“
Pada 30 September 2022, Kantor Urusan Internasional, Kerja Sama dan Kebudayaan (KUIKK) menyelenggarakan Pelatihan Penulisan Kreatif Bahasa Inggris dengan tema “Unlock Your Creativity with Exceptional Writing“ dengan narasumber Mark Richardson, pendiri dan direktur perusahaan Mr. Mark Practitioner of Corporate & Management Communication Australia. Acara tersebut dihadiri oleh Bapak Andri Prima, S.T., M.T., selaku Kepala Biro Administrasi Mahasiswa (BAMA) Usakti, Bapak Ir. Agus Guntoro, M.Si, Ph.D., Direktur KUIKK, Ibu Dra. Agustin R. Lakawa, M.S., Ph.D., Kepala Pusat Budaya KUIKK, serta para Mahasiswa Universitas Trisakti. Acara ini dilaksanakan di Auditorium lantai 9, FTSP Usakti.
Dalam sambutannya, Direktur KUIKK menyampaikan bahwa sebagai seorang akademisi, kreativitas sangatlah penting dan bagaimana cara mengeluarkan dan menyalurkan ide-ide kreatif adalah tantangan tersendiri. Oleh karena itu KUIKK menghadirkan Mark Richardson untuk membagikan pengalamannya dan memberikan edukasi tentang penulisan kreatif kepada para mahasiswa Usakti.
Selanjutnya, Bapak Andri Prima, S.T., M.T., memberikan sambutan sekaligus membuka acara. Beliau menyampaikan rasa terima kasih atas terselenggaranya acara ini. Setelah mengikuti pelatihan Penulisan Kreatif Bahasa Inggris ini, para mahasiswa Usakti diharapkan dapat mengasah kreativitasnya dan menjadi penulis berkelas Internasional.
Kemudian acara dilanjutkan dengan pemaparan materi seminar interaktif “Unlock Your Creativity with Exceptional Writing“ oleh Mark Richardson sebagai narasumber. Dalam sesi ini Mark mengajak para peserta untuk berpartisipasi aktif dalam mengeluarkan ide-ide dalam tulisan serta menyampaikannya dalam forum. Acara menjadi lebih menarik karena narasumber membagikan cendera mata kepada peserta yang aktif menyampaikan ide dan pertanyaan sepanjang acara berlangsung.
Acara ditutup oleh Kepala Pusat Budaya KUIKK, Ibu Dra. Agustin R. Lakawa, M.S., Ph.D., dan diakhiri sesi foto bersama dengan para peserta pelatihan.