Berita

Berita Thumbnail
Selasa, 16 Februari 2021
Oleh: Admin

Pembukaan Sertifikasi Asean University Network–Quality Assurance (AUN-QA)

Berita dari Universitas Trisakti

Pembukaan Sertifikasi Asean University Network–Quality Assurance (AUN-QA)

Dalam rangka meningkatkan kualitas penyelenggaraan pendidikan bertaraf internasional, Universitas Trisakti mendapat kesempatan divisitasi oleh tim ASEAN University Network–Quality Assurance (AUN-QA). Berbeda dengan tahun sebelumnya, pelaksanaan visitasi oleh Tim AUN-QA tahun ini dilaksanakan secara daring melalui aplikasi zoom meeting di masing-masing prodi yang akan di visitasi.

Pembukaan visitasi AUN-QA, Senin 15 Februari 2021 dilakukan melalui aplikasi zoom meeting di Ruang Rapat Universitas Trisakti yang dihadiri oleh Prof. dr. Ali Ghufron Mukti, MSc, PhD selaku Rektor Universitas Trisakti, Wakil Rektor, Dekan, Ketua Lembaga,dan Direktur Pascasarjana dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Visitasi ini berlangsung selama 5 hari mulai tanggal 15 s.d 19 Februari 2021.

Dalam sambutannya, Rektor Universitas Trisakti, Prof. dr. Ali Ghufron Mukti, MSc, PhD menyampaikan Nilai luhur Trikrama dan iklim kreasi bersama serta produksi bersama dihidupkan untuk menyediakan

nilai tambah untuk setiap interaksi yang terjadi. Belajar dari implementasi yang berhasil

jaminan kualitas internal dalam tiga tahun terakhir, dan khususnya dalam mencapai visi 2030

Pada standar yang handal dan internasional, empat strategi utama harus didukung oleh

jaminan kualitas standar internasional. AUN-QA dipilih sebagai aliansi strategis

karena telah ditetapkan sebagai standar internasional untuk mutu pendidikan tinggi

jaminan di kawasan ASEAN. Sebagai tindak lanjutnya, Universitas Trisakti mengirimkan empat program studi terbaiknya, yaitu program studi sarjana Ilmu Hukum, Ekonomi Pembangunan,

Arsitektur dan Teknik Lingkungan, untuk mendapatkan sertifikat AUN-QA. Hasil dari

Sertifikasi AUN-QA di keempat prodi ini akan menjadi dasar pengiriman program studi di periode berikutnya. Keputusan strategis ini diambil untuk mempercepat persentase

program studi yang mendapatkan pengakuan akademis internasional.

Kami mengucapkan terima kasih kepada AUN-QA yang telah memberikan kesempatan terhadap 4 program studi di Universitas Trisakti untuk mendapatkan sertifikasi AUN-QA. Semoga kesempatan baik ini terus berlanjut

di program studi lainnya.

Pada visitasi ini ketua Tim Asesorny adalah Prof. Dr. Arnel Onesimo O. Uy (De La Salle University) dan anggota asesornya adalah Assoc. Prof. Dr. Amalina M. Afifi ( University of Malaya), Porngarm Virutamasen, Ph.D. (Srinakharinwirot University – International College for Sustainability Studies) , Dr. Roberto Bruno Gozzoli (Mahidol University International College), Assoc. Prof. Dr. Nuanthip Kamolvarin (Chulalongkorn University), Ms. Cynthia P. San Diego (Far Eastern University), Prof. Dr. Marilou G. Nicolas, (University of the Philippines). Dr. Ampapan Tuntinakhongul (King Mongkut’s Institute of Technology Ladkrabang). Kemudian dihadiri secara luring local verifier AUN-QA di Universitas Trisakti yaitu Dr. Yu Un Oppusunggu dari Universitas Indonesia.

Semoga Universitas Trisakti mendapatkan hasil yang terbaik untuk dapt memberikan kontribusi yang nyata bagi bangsa indonesia

Floatin Button