Berita

Berita Thumbnail
Sabtu, 16 Januari 2021
Oleh: Admin

Bagaimana Arsitektur : dan Perempuan

Berita dari FTSP Usakti :

Bagaimana Arsitektur : dan Perempuan

Himpunan Mahasiswa Arsitektur – Adhistana – Fakultas Teknik Sipil & Perencanaan Mengadakaan webinar dengan mengangkat judul “Bagaimana Arsitektur : dan Perempuan” yang diadakan pada Sabtu 16 Januari 2021* yang dilaksanakan secara daring dengan aplikasi Zoom.

Acara dibuka dengan sambutan dari Dr. Ir Etty R. Kridarso, MT. selaku Ketua Jurusan Arsitektur Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan Universitas Trisakti. Dalam sambutannya Dr. Ir Etty R. Kridarso, MT. mengatakan acara ini memberikan inspirasi dan motivasi bagi para peserta untuk berani berkarya tanpa memandang status gender.

Topik yang diangkat adalah tentang bagaiman hubungan arsitektur dan perempuan. Para narasumber menceritakan perjalanan karir serta pengalaman mereka di dunia arsitektur hingga hal-hal apa saja yang membangun keberanian mereka untuk menjadi leader perempuan. Narasumber juga memberikan inspirasi kepada para peserta dengan karya-karya mereka bahwasannya perempuan juga dapat melakoni profesi sebagai seorang arsitek dan memeiliki kesetaraan serta kesempatan yang sama tanpa adanya perbedaan gender.

Hadir sebagai pembicara pada webinar kali ini adalah :

1) Fauzia Evanindya (Co-founder and Architect at FFFAAARRR)

*2) Osrithalita Gabriela (Co-founder and Architect at AGo Architects) – Alumni Ars Usakti – Angk 2006*

3) Stephanie Larassati (Founder and Achitect at Atelier Larassati)

Peserta sebagian besar mahasiswa dari beberapa perguruan tinggi antara lain : Jakarta, Bandung, Semarang, Palembang, Palangkaraya dan lainnya. Hikmah dari pandemi ini bahwa kegiatan Kemahasiswaan dapat tetap berjalan bahkan melibatkan mahasiswa dari berbagai daerah di Indonesia.

Semoga dengan adanya acara webinar ini para peserta dapat terinspirasi dan termotivasi untuk lebih berani berkarya dalam bidang arsitektur.

Sumber berita : UPT HUMAS USAKTI

Floatin Button