Berita
Rangkaian kegiatan acara penunjang Dies Natalis ke 55 Universitas Trisakti
Info dari Universitas Trisakti Dalam memperingati Dies Natalis ke 55 Lustrum XI Universitas Trisakti, telah dipersiapkan berbagai acara yang bersifat apresiatif dan prestatif memiliki ketercatatan dan poin penilaian yang tinggi dalam pemeringkatan dan akreditasi nasional maupun internasional serta bernilai promosi. Rangkaian kegiatan acara penunjang terdiri dari 5 bidang meliputi Bidang Lomba Penilaian Kinerja Fakultas. Bidang Lomba Keterampilan dan Kreativitas Mahasiswa. Bidang Kreativitas dan Civitas Academica (Penunjang Promosi Lembaga). Bidang Olahraga dan Seni Budaya. Bidang Ekonomi Kreatif. Berikut adalah ketentuan umum yang berlaku untuk seluruh kategori bidang perlombaan pada acara penunjang Dies Natalis ke-55 dan Lustrum XI Universitas Trisakti, adalah sebagai berikut: 1. Peserta adalah seluruh warga kampus Usakti (Dosen, Tenaga Kependidikan, Mahasiswa), Siswa (SMA/SMK/MA), Alumni, Masyarakat Umum, Instansi Pemerintah atau Swasta khususnya mitra kerjasama Universitas Trisakti. 2. Peserta dapat mencantumkan Identitas Diri (NIK bagi Dosen dan Tendik, Kartu Mahasiswa dan NIM bagi Mahasiswa, Kartu Siswa bagi SMA/SMK/MA, dan KTP bagi Masyarakat Umum). 3. Pendaftaran dan keikutsertaan peserta tidak dipungut biaya, kecuali bazaar online dan business plan. 4. Peserta diwajibkan menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas, etika dan integritas. 5. Himbauan bagi peserta untuk melakukan diskusi dan kerja secara daring dan menghindari interaksi tatap muka secara langsung. 6. Apabila ada kesalahan dalam Petunjuk Pelaksanaan ini maka akan diperbaiki dikemudian hari dan diumumkan melalui website resmi Universitas Trisakti. 7. Seluruh kegiatan yang diikuti oleh peserta diwajibkan mengikuti protokol kesehatan. 8. Keputusan akhir dari Juri setiap lomba adalah final dan tidak dapat diganggu gugat. 9. Ketentuan lainnya yang belum diatur akan diinformasikan dikemudian hari. Untuk Panduan Petunjuk Pelaksanaan Dies Natalis ke – 55 Lustrum XI Universitas Trisakti dapat di peroleh pada link berikut : http://bit.ly/bukupanduandies55 Sumber informasi : panitia Dies Natalis ke 55