Berita

Berita Thumbnail
Rabu, 27 Juni 2018
Oleh: Admin

Program Doktor Ilmu Hukum, Fakultas Hukum Universitas Trisakti Mengadakan Sidang Terbuka Promosi Doktor

Program Doktor Ilmu Hukum, Fakultas Hukum Universitas Trisakti mengadakan Sidang Terbuka Promosi Doktor kepada Budi Gunawan, dengan disertasi Peran Intelijen Negara Dalam Mendukung Penegakkan Hukum Terhadap Kejahatan Dunia Maya (Cybercrime) Guna Terwujudnya Keamanan Negara,

Yang dilaksanakan pada hari Senin tanggal 25 Juni 2018 di Auditorium Gedung D lantai 8, Kampus A Universitas Trisakti.

Sidang Terbuka Promosi Doktor dipimpin langsung oleh Rektor Universitas Trisakti Prof. Dr. Ali Gufron Mukti, Msc., PhD, didampingi oleh Direktur Program Doktor Ilmu Hukum Prof. Dr. Eriyantouw Wahid, SH, MH, sekaligus sebagai Promotor, Dr. Endyk M. Asror, SH, MH selaku Ko. Promotor, dengan penguji Prof. Dr. Itjang D. Gunawan, Ak., MBA, Prof. Dr. Ir. Dadan Umar Daehani, DEA, Prof. Dr. Bintan Saragih, SH, MH dan Dr. Endang Pandamdari, SH, CN , MH. Dalam Sidang kali ini dihadiri oleh Ketua DPR RI Bambang Susatyo, Ketua Komisi I DPR RI Abdul Kharis Almasyhari, Menteri Tenaga Kerja Hanif Dhakiri, Wakil Kepala Badan Intelijen Negara Letjend TNI Teddy Lhaksmana dan para pejabat utama BIN, para Pimpinan Universitas dan Dekan dilingkup Universitas Trisakti.

Di akhir Sidang Promosi Doktor, promovendus mendapatkan nilai Summa Cum laude, dan Budi Gunawan merupakan Doktor yang ke 107 yang diluluskan dari Universitas Trisakti.

Dalam penutupan Sidang Promosi Rektor mengatakan bahwa Universitas Trisakti baru pertama kali memberikan nilai Summa Cum laude, dan baru pertama kali sidang terbuka dihadiri oleh para pejabat negara antara lain Menteri, Ketua DPR, Duta Besar termasuk BINnya Singapura dan Australia.

(Sumber : IG @humas_usakti)

Floatin Button