Berita

Berita Thumbnail
Jumat, 15 Desember 2017
Oleh: Admin

Disfungsi Endotel dan Penyakit Kardiovaskular Permasalahan, Deteksi dengan Penatalaksanaannya

Universitas Trisakti mengukuhkan Prof. Dr. dr. Pusparini , Sp.PK sebagai Guru Besar Fakultas Kedokteran Universitas Trisakti, tanggal 13 Desember 2017 di Auditorium Kampus B Universitas Trisakti.

Prof. Dr. dr. Pusparini , Sp.PK dalam acara pengukuhannya  menyampaikan orasi ilmiah yang berjudul “Disfungsi Endotel dan Penyakit Kardiovaskular Permasalahan, Deteksi dengan Penatalaksanaannya” 

Dalam pidato ilmiahnya  Prof. Dr. dr. Pusparini , Sp.PK  menyoroti penyakit kardiovaskular yang sudah merupakan masalah global dan menjadi penyebab utama kematian dan kecacatan terbanyak dari sekian banyak penyakit tidak menular (non communicable disease). Di seluruh dunia jumlah populasi lanjut usia makin meningkat dan dipropyeksikan akan menjadi dua kali lipat  pada dekade mendatang. Peningkatan lansia akan diikuti dengan peningkatan disfungsi fisiologis seiiring dengan bertambahnya usia yang berakibat meningkatnya risiko berbagai penyakit dan timbulnya berbagai keterbatasan fungsi tubuh.

Untuk mencegah dan memperbaiki disfungsi endotel, perlu adanya strategi untuk mencegah dan memperbaiki disfungsi endotel yaitu dengan strategi mengubah gaya hidup dan strategi alternatif.

Dalam strategi merubah gaya hidup antara lain dengan latihan aerobik, latihan aerobic yang rutin (minimal 3 kali seminggu dengan durasi 1 jam per hari atau 5 kali seminggu dengan durasi 30 menit per hari) terbukti secara konsisten mempunyai efek memperbaiki fungsi endotel. Restriksi energi dan penurunan berat badan, restriksi energy tanpa adanya malnutrisi mempunyai efek peningkatan fungsi endotel.Komposisi diet, komposisi diet ini juga berberan pada penuaan fungsi endotel.Penelitian pada subjek dewasa muda dan tua dengan overwight/obese menunjukkan adanya peningkatan tekanan darah sistolik. Asupan sodium yang rendah juga berhubungan dengan peningkatan fungsi endotel Restriksi sodium menunjukkan perbaikan fungsi endoteldengan meningkatkan NO dan mengurangi superoksida, stress oksidatif dan meningkatkan aktivitas superoksida dismutase,terangnya.

Prof. Dr. dr. Pusparini , Sp.PK  menggarisbawahi, Strategi Alternatif, yaitu strategi mengubah gaya hidup menjadi gaya hidup sehat merupakan lini pertama untuk mencegah dan mengobati disfungsi endotel. Walaupun sudah diolakukan informasi mengenai pentingnya melakukan perubahan gaya hidup menjadi gaya hidup sehat, namun banyak yang gagal melakukannya sehingga muncullah alternative penggunaan obat-obatan atau nutriceutical. Obat-obatan yang sering digunakan adalah golongan ACE (angiotensin converting enzyme) inhibitor, aldosteronereseptor antagonis, calcium chanel blockers, statin, thiazolidin dan beta blocer. Obat-opbatan tersebut digunakan untuk mencegah perburukan dan mengurangui gejala klinik, bukan digunakan untuk pencegahan primer pada subjek tanpa gejala klinik.Komponen nutriceutical merupakan makanan atau pun makanan tambahan yang komposisinya mempunyai efek perbaikan kesehatan.

Dalam upacara pengukuhan Guru Besar tersebut dihadiri seluruh Senat Guru Besar Universitas Trisakti dipimpin oleh Prof. Dr. Itjang D. Gunawan, MBA yang mewakili Pjs. Rektor  yang berhalangan hadir  serta seluruh dosen Fakultas Kedokteran , para pejabat Rektorat dan Fakultas serta undangan dari berbagai instansi. Prof. Dr. Itjang D. Gunawan, MBA  mengatakan,  Prof. Dr. dr. Pusparini , Sp.PK merupakan guru besar ke-58 yang ada di Universitas Trisakti dan pada tahun 2017 Universitas Trisakti telah mengangkat 3 Guru Besar.

Floatin Button