Berita

Berita Thumbnail
Kamis, 19 Januari 2017
Oleh: Admin

Dr Antonius Agus Susanto dan Dr Wenny Candra Mandagie, Doktor Ilmu Ekonomi Konsentrasi Service Management.

Perkembangan teknologi informasi yang pesat memberikan dampak yang signifikan kepada aspek kehidupan manusia, termasuk aktivitas usaha atau bisnis dalam berbagai level. Salah satu yang berkembang pesat dan menjadi pemicu dari perkembangan yang ada adalah informasi dan teknologi, komunikasi.

Industri telekomunikasi di Indonesia mengalami perkembangan yang pesat dalam waktu sepuluh tahun terakhir ini, ditandai dengan penetrasi penggunaan internet sebesar 34,7 % di tahun 2014 dengan jumlah pelanggan internet 88,2 juta, dibandingkan jumlah penduduk Indonesia sebesar 252,4 juta penduduk di akhir tahun 2014.

Hal tersebut disampaikan oleh Antonius Agus Susanto dalam mempertahankan disertasi yang berjudul " Faktor Penentu Dari Persepsi Nilai Pelanggan Terhadap Intensi Pembelian Dari Konsumen Layanan Internet Broadband Di Jakarta " didepan Sidang Terbuka Promosi Doktor Ilmu Ekonomi Universitas Trisakti. (10/1/2017). 

Sidang Terbuka dipimpin oleh Prof Dr Itjang D Gunawan Ak MBA dengan anggauta penguji Dr Bambang Soedaryono Ak MBA, Prof Dr H Yuswar Zainul Basri Ak MBA, Prof Dr Dadan Umar Daihani DEA, Prof Dr Zulkifli Husin dan Dr Santi Palupi MM. Bertindak sebagai promotor Prof Farida Jasfar ME PhD dan Ko-Promotor Prof Dr Hamdy Hady DEA.

Beberapa saran yang dapat diberikan, menurut promovendus, antara lain meningkatkan komitmen service quality yang disarankan dari segi teknis, yaitu meningkatkan komitmen operator dalam memenuhi janji sesuai promosi yang dilakukan, serta memperbaiki daya tanggap (responsivess) terhadap pelanggan.

Dalam sidang, promovendus berhasil lulus dengan predikat cum laude, dan merupakan doktor ilmu ekonomi ke-154 dan ke-41 Bidang Service Management pada Program Doktor Ilmu Ekonomi Universitas Trisakti.

Sementara itu ditempat yang sama Wenny Chandra Mandagie berhasil mempertahankan disertasi dengan judul " Anteseden Dan Konsekuen Kepuasan Dan Kepercayaan Alumni Terhadap Almamater."

Dalam penelitiannya, Wenny Chandra Mandagie mengatakan bahwa kecenderungan pemerintah di negara-negara maju, misalnya di Inggris, Australia dan Amerika untuk mengurangi subsidi pada perguruan tinggi, menyebabkan perguruan tinggi asing mencari pangsa pasar diwilayah luar negaranya. Pengurangan subsidi ternyata mampu mendorong perguruan tinggi untuk memikirkan strategi pemasaran baru dan menunjukkan keberhasilan. Sebagai contoh ekspor terbesar Australia adalah jasa pendidikan melalui rekrutmen siswa internasional dan menyumbang pendapatan terbesar ketiga bagi Australia. Antisipasi perguruan tinggi menjadi universitas mandiri dimasa yang akan datang adalah sumber biaya yang bisa didapat dari Alumni. Tsao dan Gary menyimpulkan bahwa faktor utama yang mendorong alumni untuk bersedia berperan aktif kepada almamater adalah rasa kepuasan atas pengalaman selama masa belajar terhadap kualitas akademik yang diperoleh.

Salah satu impikasi manajerial, menurut promovendus adalah dari segi strategi anggaran di perguruan tinggi yang memberikan porsi yang cukup besar terhadap peningkatan mutu pengajar dan kerelasian, karena mutu pengajar dan kerelasian dapat dijadikan sebagai alat pemasaran yang bertujuan untuk meningkatkan kepuasan. Strategi memperkuat mutu pengajar yang tinggi merupakan keharusan, karena dengan mutu pengajar yang tinggi diharapkan perguruan tinggi mampu meraih academic excellence popularity, sehingga memperoleh peringkat yang baik dalam dunia akademik. Seiring dengan citra institusi yang meningkat, diharapkan memudahkan alumni mendapatkan pekerjaan, yang akhirnya berdampak pada pendapatan alumni.

Dalam Sidang, Wenny Candra Mandagie berhasil meraih gelar Doktor Ilmu Ekonomi dan merupakan doktor ilmu ekonomi ke-155 dan ke-42 konsentrasi Service Management.

Yang menarik  dalam sidang promosi kali ini adalah Antonius Agus Susanto dan Wenny Candra Mandagie adalah sepasang suami istri, serta program S-1 nya sama-sama berasal dari Universitas Trisakti, dan diuji pada hari yang sama.

Floatin Button