Berita
FTKE USAKTI MEMBERIKAN THR TAHUN 2021 KEPADA DOSEN, TENAGA KEPENDIDIKAN DAN CLEANING SERVICE
Berita dari FTKE
*FTKE USAKTI MEMBERIKAN THR TAHUN 2021 KEPADA DOSEN, TENAGA KEPENDIDIKAN DAN CLEANING SERVICE*
Kegiatan rutin pada akhir bulan Ramadhan yaitu FTKE Usakti memberikan Tunjangan Hari Raya (THR) Tahun 2021 kepada Dosen, Tenaga Kependidikan dan Cleaning Service dilingkup FTKE Usakti.
Pemberian THR tersebut dilaksanakan secara luring di Ruang Sudirman dan Diponegoro, Gedung D lantai 5 Kampus A Usakti.
Pemberian THR dilakukan secara simbolis oleh Dekan FTKE Usakti Dr. Ir. Afiat Anugrahadi, M.S. kepada perwakilan dari : Dosen, Tendik, dan Cleaning Service
Dekan menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada Pengurus Badan Afiliasi Teknologi Mineral (BATM) dan Pusat Kesejahteraan Minyak dan Gas Bumi Usakti (Pukes Migas Usakti) yang tetap mensuport kegiatan ini walaupun dalam situasi pandemi ini.
Semoga THR tersebut dapat membantu dan bermanfaat bagi para penerima bantuan dan kegiatan ini tetap berlanjut dimasa mendatang. Aamiin YRA.
Sumber : Humas FTKE Usakti. @ftke_usakti