Berita

Berita Thumbnail
Minggu, 23 Februari 2020
Oleh: Admin

Green Week Food Truck Festival

Program Studi Diploma III Manajemen Jasa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Trisakti mengadakan acara Green Week Food Truck Festival dengan tema “Love Eat Love Earth” yang diadakan pada Sabtu, 22 Februari 2020 bertempat di Jungle Kampus A Universitas Trisakti.

Hadir dan membuka acara ini Wakil Dekan III Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Trisakti Dr. Muhammad Yudhi, Lutfi, SE,MM yang dalam sambutannya menyampaikan, diharapkan penyelenggaraan kegiatan ini menjadi kegiatan profesional yang nantinya bisa menjadi bekal mahasiswa ketika terjun di masyarakat umum, pembinaan prestasi itu tidak hanya terkait lomba tapi berpraktek nyata dalam aktivitas kegiatan yang profesional langsung di tengah-tengah masyarakat.

Acara di ikuti oleh 6 peserta Food Truck Festival yang setiap tenant tidak menggunakan plastik dan acara ini didukung oleh Kementerian Lingkungan Hidup. Pengunjung yang belanja pada acara ini, struk pembelanjaannya dapat ditukar dengan bibit pohon yang sudah di sediakan sebanyak 300 bibit tanaman.

Acara ini di dukung oleh Puskesmas Kecamatan Grogol Petamburan yang mengadakan cek kesehatan gratis, dan bagi pengunjung yang membawa 10 botol plastik bekas pakai atau 20 gelas plastik bekas pakai dapat ditukar dengan 1 (satu) paket Stainless Straw.

Semoga dengan berlangsungnya kegiatan ini dapat memberikan manfaat dan menambah wawasan bagi mahasiswa untuk berpraktek langsung secara profesional dan mumpuni ditengah-tengah masyarakat luas.

(Sumber : IG@usakti_official)

Floatin Button