Berita

Berita Thumbnail
Jumat, 18 Agustus 2017
Oleh: Admin

LEMBAGA BUDAYA UNIVERSITAS TRISAKTI RAYAKAN HUT RI

Lembaga Budaya Universitas Trisakti, baru-baru ini merayakan peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan 2 Negara, yaitu Republik Indonesia dan Republic of Korea. Kalau Hari Ulang Tahun Kemerdekaan ke-72 Republik Indonesia jatuh pada tanggal 17 Agustus 2017, maka Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Korea pada tanggal 15 Agustus 2017.

Perayaan ini bukan tanpa makna, sebab Lembaga Budaya Universitas Trisakti juga menyelenggarakan program Bahasa Indonesia Untuk Penutur Asing (BIPA). Diantara peserta BIPA ada 3 orang dari Korea antara lain Ji Su An, Brian dan Steven. Ji Su An, panggilan akrabnya Ji Su, tamatan Yang Cheong High School di Cheong Ju Korea, sudah 1 tahun mengikuti program BIPA di Universitas Trisakti. Gadis berusia 20 tahun yang bercita-cita ingin menterjemahkan Proyek Desain Interior Korea ke dalam Bahasa Indonesia, kini sudah masuk sebagai mahasiswa baru Fakultas Seni dan Desain Universitas Trisakti jurusan Desain Interior. Ji Su pertama kali datang ke Jakarta merasakan iklim tropis yang panas, mengingat di tempat asalnya sedang Musim Salju. Ketika ditanya kesan-kesannya tentang Indonesia, dia mengatakan bahwa dirinya senang bisa tinggal di Jakarta. Begitu pula makanan khas Indonesia pernah dicoba. 

 

Pada akhir pembicaraan, Ji Su berharap dapat menyelesaikan pendidikannya di Universitas Trisakti sehingga bisa mengaplikasikan ilmunya ke bidang bisnis. Dalam kesempatan ini para peserta BIPA juga mengikuti lomba tradisional yang biasa dilakukan dalam perayaan HUT RI seperti memasukkan kelereng dengan sumpit, serta lomba-lomba lainnya.

 

Floatin Button