Berita

Berita Thumbnail
Jumat, 13 September 2019
Oleh: Admin

Pemberian Piagam Penghargaan dari Emerald Publishing

Kamis, 12 September 2019 bertempat di Ruang Perpustakaan, lantai 5 Gedung M Kampus A Universitas Trisakti, UPT Perpustakaan Universitas Trisakti mendapat Piagam Penghargaan dari Emerald Publishing sebagai Pengunduh e-Journal Terbanyak Nomer 3 Tahun 2018.

Piagam Penghargaan diberikan langsung oleh Irwan Sukardi selaku Business Manager Emerald Publishing ke Wakil Rektor 1 Prof. Ir. Hj. Asri Nugrahanti, MS, PhD, IPU. Penghargaan tersebut menjadi penghargaan ke 4 yang di peroleh UPT Perpustakaan Universitas Trisakti.

Semoga penghargaan tersebut, dapat mengharumkan nama Universitas Trisakti ke dunia internasional.

(Sumber : IG@usakti_official)

Floatin Button