Berita

Berita Thumbnail
Jumat, 16 September 2016
Oleh: Admin

Pertemuan Mahasiswa Baru D IV Ilmu Keuangan

Sejak dibukanya program studi baru Diploma IV Ilmu Keuangan Universitas Trisakti pada tahun 2008 yang lalu, telah dihasilkan 520 sarjana dengan gelar Sarjana Terapan Keuangan (S.Tr.Keu), yang saat ini telah tersebar ke berbagai daerah sesuai ilmu yang telah diperoleh dikampus.

Ada tiga kosentrasi yang bisa dipilih oleh mahasiswa antara lain kosentrasi pasar modal, konsentrasi perbankkan dan kosentrasi perpajakan.Diploma IV keuangan Universitas Trisakti adalah jenjang pendidikan sarjana strata 1 (setara S1) atau undergraduate profesional bachelor in finance yang bertujuan menghasilkan tenaga akademik dan profesional bidang keuangan, perpajakan dan pasar modal. Demikian diungkapkan oleh Drs. Ishar Baharuddin, Ak, MBA selaku Ketua Program dihadapan  para orang tua mahasiswa dan 104 orang  mahasiswa baru tahun akademik 2016/2017 di Auditorium Gedung D lantai 8 Kampus A (3/9).

Salah satu alumni Diploma IV Ilmu Keuangan Rahmadianti Thomas, SST, ME  yang hadir pada acara pertemuan ini mengatakan pengalamannya, saya memilih kuliah disini karena melihat brosur dan melihat Universitas Trisakti yang sudah beken, dan setelah saya bergabung ternyata disini saya mendapatkan pintu gerbang kesuksesan, dimana saya saat ini telah bekerja di PT. Mandiri Securitas sejak sebelum saya lulus. Dan saya menjalani kuliah dengan dosen-dosen praktisi yang sangat handal, sehingga sangat menunjang sekali dalam karier saya diluar, karena hampir semua mata kuliah berhubungan langsung dengan bidang pekerjaan yang saya geluti saat ini.

Hadir dalam pertemuan antara lain Sekretaris Program Drs. Masfar Gazali, MBA, Kabag Akademik Khristina Curry, SE, ME, Kabag Admistrasi dan Keuangan Drs. Suhadi, MM, Kabag Kemahasiswaan Dr. Muhadi, MM, MH, MBA, Kabag Kerjasama dan sertifikasi Drs. Samidin, MM, Kabag Konsentrasi Perbankan Adrian E.D. Serang, SE, MBA serta seorang alumni Rahmadianti Thomas, SST, ME dari PT. Mandiri Sekuritas. L@r.

Floatin Button