Berita

Berita Thumbnail
Jumat, 19 Maret 2021
Oleh: Admin

PKM Trisakti: Peningkatan Keterampilan Pengrajin Tahu-Tempe

#Repost rri.co.id

PKM Trisakti: Peningkatan Keterampilan Pengrajin Tahu-Tempe

KBRN, Jakarta: Kegiatan PKM Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Trisakti bertema “Pelatihan Peningkatan Keterampilan Usaha bagi Pengrajin Tahu Tempe Primkopti Swakerta, Semanan, Jakarta Barat telah memasuki hari terakhir.  

PKM ini terselenggara selama 3 hari (16 hingga 18 Maret 2021). Tujuan utama PKM ini adalah meningkatkan ketrampilan mengelola usaha para pengrajin tahu tempe agar mampu bertahan di tengah badai pandemi Covid-19 ini. 

Tahu, Tempe dan produk turunannya, merupakan makanan berprotein tinggi. Produk ini pun menjadi primadona ibu rumah tangga, perusahaan katering hingga industri restoran. 

Kebutuhan tempe selalu tinggi, namun, sebaliknya produksi tempe terkadang ada dan tiada, tergantung ketersediaan bahan baku kedele di pasar dengan harga terjangkau. Ketika kedelai hilang dari pasaran akibat kenaikan harga beli kedelai, maka, tidak saja produsen tempe yang sedih, tetapi serangkaian konsumen tempe ikut “panik” akibat potensi menurunnya pendapatan. 

Sumber:https://m.rri.co.id/humaniora/info-publik/1000491/pkm-trisakti-peningkatan-keterampilan-pengrajin-tahu-tempe?utm_source=whatsapp&utm_medium=external_link&utm_campaign=General%20Campaign

Floatin Button