Berita
Responsi Awal Praktikum Penilaian Formasi Jurusan Teknik Perminyakan FTKE Usakti TA. Genap 2020-2021 Secara Daring
Berita dari FTKE
*Responsi Awal Praktikum Penilaian Formasi Jurusan Teknik Perminyakan FTKE Usakti TA. Genap 2020-2021 Secara Daring*
Pada hari Kamis, 11 Maret 2021 telah dilaksanakan Responsi Praktikum Penilaian Formasi Prodi Teknik Perminyakan FTKE.
Dr. Ir. Ratnayu Sitaresmi, MT. selaku Kepala Laboratorium Penilaian Formasi Jurusan Teknik Perminyakan FTKE membuka acara ini dengan menyampaikan Capaian Pembelajaran Praktikum Penilalaian Formasi.
Hadir pada acara ini para Kepala Praktikum :
Dra. Mustamina Maulani, MT.
Dra. Lisa Samura, MT.
Ir. Harin Widiyatni, MT.
Selain itu hadir 8 orang Asisten Laboratorium serta mahasiswa peserta Praktikum yang berjumlah 66 orang mahasiswa.
Dalam pertemuan ini di sampaikan mengenai peraturan-peraturan Praktikum dan Pelaporan.
Responsi seperti ini akan diselenggarakan 1x dalam seminggu dengan 13 kali pertemuan diluar dari jadwal Kuliah Praktikum.
Semoga metode responsi yang diterapkan di acara Praktikum Penilaian Formasi ini dapat memantapkan pengetahuan tentang Evaluasi Logging sehingga mampu meningkatkan kompetensi mahasiswa serta tercapai pembelajaran sesuai yang direncanakan. Aamiin YRA.
Sumber : Kaprodi Teknik Perminyakan dan Kepala Lab Penilaian Formasi
@tp_ftke usakti