Berita

Berita Thumbnail
Minggu, 18 Juli 2021
Oleh: Admin

Seminar Muslimah 2021 “Start with Why: Maximize Your Potential as a Muslimah"

Berita dari UKM Islam Hudzaifah Trisakti :

 

Seminar Muslimah 2021 “Start with Why: Maximize Your Potential as a Muslimah”

 

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Islam Hudzaifah Universitas Trisakti mengadakan Seminar Muslimah 2021 dengan tema “Start with Why: Maximize Your Potential as a Muslimah” yang diselenggarakan pada hari Sabtu, 17 Juli 2021 Pukul 09.30 – 12.00 WIB secara Daring menggunakan aplikasi ZOOM, dan disiarkan langsung melalui youtube Universitas Trisakti. Acara dihadiri oleh sekitar 615 peserta. 

 

Acara dibuka dengan MC (Naily Salsabila), kemudian dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an oleh Nisa Ikhlasul (juara MTQ tingkat Universitas Trisakti pada tahun 2020) dan saritilawah oleh Mega Ningrum. Acara dilanjutkan dengan sambutan-sambutan, dimulai dari Sania Rahma Nursyam selaku Ketua Pelaksana kegiatan, Rifdah Hanifah selaku Ketua UKM Islam Hudzaifah Trisakti, dan diakhiri dengan sambutan oleh  Ibu Dr. Khomsiyah, Ak.,CA.FCMA.,CGMA.,CRIB selaku Wakil Rektor II Universitas Trisakti yang dalam sambutannya mengatakan tema acara ini penting sekali, terlebih bagi mahasiswa muslimah, untuk memaksimalkan potensi dirinya sedini mungkin. 

 

Acara dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Kak Zhafira Aqyla yang dipandu oleh Moderator (Afifah Yumna Dhaniar) mengenai peran seorang muslimah untuk memaksimalkan potensi dirinya dalam kacamata Islam, salah satunya adalah dengan menuntut ilmu dan berkontribusi untuk masyarakat. 

 

Setelah materi selesai, diadakan sesi tanya jawab, lalu dilanjutkan dengan pembacaan kesimpulan oleh Moderator. Acara diakhiri dengan games berhadiah, kemudian ditutup resmi oleh MC. 

 

Turut serta hadir dalam acara ini, antara lain :

1. Ibu Dr. Khomsiyah, Ak.,CA.FCMA.,CGMA.,CRIB selaku Wakil Rektor II Universitas Trisakti

2. Hana Julia Samawa Ningrum selaku perwakilan Dewan Koordinasi UKM, serta jajarannya

 

Semoga acara ini memberikan kebermanfaatan kepada para peserta yang mengikuti dan menambah motivasi untuk selalu berusaha dalam menuntut ilmu karena menuntut ilmu adalah sebuah kewajiban seorang muslim.

 

Sumber Berita: UPT HUMAS

Floatin Button