Berita
Sabtu, 13 Maret 2021
Oleh: Admin
Sosialisasi Dan Edukasi Kendala Geologi Serta Mitigasinya, Daerah Depok Dan Sekitarnya Bagi Karyawan Cv. Rumah Kampung Di Sawangan Depok
Pada tanggal 13 Maret 2021, telah dilaksanakan Program Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) dosen dari Prodi Teknik Geologi dan Teknik Perminyakan, yang dilaksanakan di Cv Rumah Kampung, Sawangan Depok
Dosen Prodi Teknik Geologi dan Dosen Prodi Teknik Perminyakan FTKE Usakti mengadakan PKM Sosialisasi dan Edukasi Kendala Geologi Serta Mitigasinya, Daerah Depok dan Sekitarnya Bagi Karyawan CV. Rumah Kampung Di Sawangan Depok
Pada tanggal 13 Maret 2021, telah dilaksanakan Program Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) dosen dari Prodi Teknik Geologi dan Teknik Perminyakan, yang dilaksanakan di CV Rumah Kampung, Sawangan Depok secara luring dengan menjalankan prokes, dengan judul PkM:
Sosialisasi dan Edukasi Kendala Geologi Serta Mitigasinya, Daerah Depok dan Sekitarnya Bagi Karyawan CV. Rumah Kampung di Sawangan Depok
Pelaksanaan kegiatan PkM ini menjelaskan posisi wilayah Negara Indonesia yang terletak di antara pertemuan tiga lempeng: Lempeng Asia di Utara, Lempeng Indo-Australia di Selatan dan Lempeng Pasifik di Timur, sehingga menjadikan Indonesia sebagai wilayah Ring of Fire yang rawan akan bencana geologi. Daerah Depok yang termasuk dalam wilayah Provinsi Jawa Barat dan berbatasan dengan DKI Jakarta, merupakan salah satu daerah yang rawan terhadap adanya bencana tersebut.
Adapun tujuannya adalah menjelaskan upaya atau langkah antisipatif untuk memperkecil dampak bencana tersebut perlu kiranya dilakukan upaya Mitigasinya, khususnya kepada para peserta PkM yang hadir, yaitu Pengurus dan Anggota CV. Rumah Kampung sebagai bagian dari masyarakat daerah Depok. Sebagai narasumber adalah Dr. Suherman Dwi Nuryana ST., MT. (Dosen Prodi Teknik Geologi) dan dilanjutkan dengan acara diskusi.
Anggota Tim PkM:
1. Ir. Bayu Satiawira, MSi. (Dosen Prodi Teknik Perminyakan).
2. Cahyaningratri Prima R, S.T., M.T. (Dosen Prodi Teknik Geologi)
3. Himmes Fitra Yuda, S.T., M.T. (Dosen Prodi Teknik Geologi)
4. M. Khadafi, S.T. (Laboran/Admin)
5. Zarah Rachmayanti (Mahasiswa)
Harapan dari pelaksanaan PkM ini adalah untuk tumbuhnya kesadaran dan pengetahuan kepada para pengurus dan pekerja CV. Rumah Kampung mengenai dampak dari adanya bencana geologi sehingga bila terjadi bencana tersebut dapat mengantisipasinya serta tindak lanjut dan perlu kiranya dilakukan pelatihan dalam melakukan mitigasi bencana geologi.
Sumber : Dr. Suherman Dwi Nuryana, ST, MT.
Humas FTKE Usakti
@ftke_Usakti