Berita
Kamis, 09 Januari 2020
Oleh: Admin
SOSIALISASI PKM
Fakultas Kedokteran Universitas Trisakti mengadakan pertemuan dalam rangka sosialisasi dan koordinasi Pengabdian Kepada Masyarakat oleh Direktur Lembaga Pengabdian Kepada Masyarakat, yang dilaksanakan pada hari Rabu, 8 Januari 2020 di Ruang Auditorium Gedung Ki Hajar Dewantara – Kampus B Lantai 2, dengan pembicara Dr. Ir. Burhannudinnur, MSc., IPM.
Pertemuan tersebut dibuka oleh Dekan FK Usakti, Dr.dr.Raditya Wratsangka, SpOG(K) dan di hadiri seluruh dosen FK Usakti.
Pembahasan dalam pertemuan tersebut antara lain :
- Evaluasi pelaksanaan PKM TA 2018/2019
- Monev Pelaksanaan PKM Tahun Akademik 2019/2020 (semester gasal)
- Pedoman, Tata Waktu dan Rencana Pelaksanaan PKM TA 2020/2021
- Evaluasi dan Penilaian Kinerja Perguruan Tinggi Berdasarkan Pengabdian
- Tata Kelola pengabdian untuk BKD, PAK dan Pemeringkatan
Semoga dengan diadakannya pertemuan tersebut dapat meningkatan kegiatan dan luaran PKM khususnya untuk dosen FK Usakti.
Sumber berita : Humas FK Usakti
(Sumber : IG@usakti_official)