Berita

Berita Thumbnail
Minggu, 31 Januari 2021
Oleh: Admin

Webinar "Ikut Pecinta Alam? Untung atau Buntung"

Berita dari Mahasiswa Pecinta Alam Aranyacala Usakti:

*Webinar “Ikut Pecinta Alam? Untung atau Buntung”*

Unit Kegiatan Mahasiswa Mahasiswa Pecinta Alam Aranyacala Universitas Trisakti menyelenggarakan Acara Webinar “Ikut Pecinta Alam? Untung atau Buntung” pada hari Sabtu & Minggu, 30-31 Januari 2021 dan dilaksanakan melalui metode daring.

Acara yang diselenggarakan secara berturut-turut ini dibuka dan sekaligus diawali sambutan oleh Heru P. Sanusi, SH, MH selaku Wakil Rektor III Universitas Trisakti menyampaikan bahwa selain memperkenalkan Organisasi Mahasiswa Pecinta Alam Aranyacala Trisakti, acara ini juga bertujuan untuk memberi pandangan tentang eksistensi pecinta alam pasca kuliah dan bagaimana cara menjaga dan melindungi alam yang khususnya pada kondisi pandemic ini.

Acara Webinar ini turut menghadirkan beberapa pembicara

Pada hari pertama dengan tema Kegiatan Alam Bebas di Masa Pandemi yaitu:

• Rully Mawardi selaku Penggiat Kebencanaan

• Nandang R. R selaku perwakilan Forum Wisata Alam Taman Nasional Gunung Gede Pangrango

Pada hari kedua dengan tema Pencinta Alam di dalam Dunia Profesional Pasca Kuliah yaitu:

• Ronie Ibrahim selaku Alumni Usakti Angkatan 85 dan Pendiri Perhimpunan Aranyacala Trisakti (PARY)

• Disyon Toba selaku Alumni Usakti Angkatan 97 dan CEO Of Consina

Kemudian acara ini dilanjutkan dengan sesi diskusi dan tanya jawab serta ditutup dengan sesi foto bersama.

Semoga dengan adanya acara ini dapat menarik minat mahasiswa untuk bergabung ke UKM Mahasiswa Pecinta Alam Aranyacala Universitas Trisakti dan juga dengan adanya acara ini dapat menghimbau masyarakat untuk tetap menjaga dan melestarikan alam.

Sumber Berita: Universitas Trisakti

Floatin Button