Berita

Berita Thumbnail
Kamis, 15 Juli 2021
Oleh: Admin

Webinar Security Awareness For Smart Digital Campus

Berita dari Universitas Trisakti

Security Awareness For Smart Digital Campus

Tim Pengembang ICT Universitas Trisakti bekerja sama dengan Telkom Indonesia mengadakan Webinar Security Awareness For Smart Digital Campus dengan Tema “Kesadaran Terhadap Ancaman Keamanan Informasi” yang diadakan pada hari Kamis, 15 Juli 2021 dan dilaksanakan secara daring.

Acara diawali dengan Pembukaan dari Rektor Universitas Trisakti, Prof. Dr. Ir. Kadarsah Suryadi, DEA., Yang menyampaikan konsen terhadap masalah security awareness ini menjadi salah satu hal yang perlu dibenahi oleh IT Security untuk mencegah kejahatan digital demi mencegahnya bocornya informasi, oleh karena Itu diharapkan dari Webinar ini memberikan pencerahan untuk mencegah cyber crime serta memberikan kita kesadaran dalam memelihara keamanan cyber.

Opening Remark dari Ketua Tim ICT Universitas Trisakti, Dr. Ir. Muhammad Burhanuddinnur, MSc, IPM., Yang menyampaikan harapan agar webinar ini dapat memberikan informasi terkait Security Awareness karena Trisakti dalam beberapa tahun kedepan akan menjadi Smart Digital Campus dan haruslah kita siapkan Sumberdaya manusia nya, Infrastruktur, dan prasarana lainnya. Operning remarks juga disampaikan oleh Bapak Arliek Arnastoto, GM Education Management Services Telkom Indonesia.

Dalam acara ini hadir sebagai Speaker yakni R. Oki Herdian selaku Security Engineer Virtus Technology Indonesia yang dimoderatori oleh Is Mardianto, S.Si, M.Kom selaku Tim Pengembang ICT Universitas Trisakti yang juga dosen Program Studi Teknik Informatika Universitas Trisakti.

Acara dilanjutkan dengan diskusi serta tanya jawab yang kemudian ditutup dengan quiz berhadiah untuk 250 peserta yg hadir dalam webinar ini

Semoga dengan adanya kegiatan webinar ini dapat membina para peserta untuk lebih memelihara keamanan cyber serta diharapkan juga webinar ini bisa meningkatkan persiapan Universitas Trisakti dalam menjadi Smart Digital Campus dimasa mendatang.

Sumber Berita: UPT HUMAS Usakti.

Floatin Button