“Global Young Leaders: POSTECH Student Exchange Program”
Kepada Seluruh Civitas Akademika Universitas Trisakti
Dalam rangka memajukan pendidikan Indonesia, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud-Ristek) Republik Indonesia menginisiasi program MBKM (Merdeka Belajar-Kampus Merdeka). Oleh karenanya, untuk mengaplikasikan program ini kepada para mahasiswanya, Universitas Trisakti berinisiatif melakukan program pertukaran pelajar dengan POSTECH di Korea Selatan yang bertajuk “Global Young Leaders: POSTECH Student Exchange Program”.
Program ini dirancang untuk mahasiswa program sarjana yang berspesialisasi dalam bidang STEM yang didanai oleh Posco Holdings dan Pohang University of Science and Technology (POSTECH). Peserta akan terlibat dalam kursus, mendapatkan peluang penelitian di POSTECH, dan mempelajari budaya Korea. Setiap aspek pada program ini, termasuk biaya kuliah, akomodasi, dan biaya terkait, akan sepenuhnya ditanggung dengan beasiswa komprehensif. Setelah program ini selesai, para peserta akan bergabung dengan Alumni GLOBAL YOUNG LEADERS untuk menjadi duta global yang dipenuhi dengan semangat POSTECH dan POSCO.
Persyaratan:
* Mahasiswa program sarjana tahun ke-2 atau ke-3 yang terdaftar di Universitas mitra POSTECH
* IPK di atas 3,3 dari 4,3 (Nilai Huruf: B+)
* TOEFL iBT 90, IELTS Academic 6.5 atau Duolingo 120
Keuntungan:
* Tiket Pesawat Pulang Pergi: (Kelas Ekonomi)
* Settlement Grants: 500.000 KRW satu kali (sekitar 350 USD)
* Biaya Hidup: 1.000.000KRW per bulan (sekitar 750 USD)
* Wisata Budaya Khusus: BIFF, Perkemahan Musim Dingin, Menginap di Kuil, Tur Kerajinan Budaya, dll
* Peluang Beasiswa Tambahan:
–Â Â Â Â Â Â Hangeul Merit (berdasarkan hasil tes bahasa Korea selama program berjalan)
–Â Â Â Â Â Â Bud Bridge Builder (diterima oleh alumni yang merekomendasikan junior terpilih)
–Â Â Â Â Â Â Nuri Impact Creator (untuk Social Network Creator yang meningkatkan profil program)
Kewajiban:
* Mengambil minimal 10 SKS POSTECH per semester dan berpartisipasi di Lab Penelitian selama liburan musim dingin.
* Aktif mengikuti program budaya, kunjungan lapangan, dan acara lainnya.
Periode Pendaftaran: 25 Maret – 28 April 2024
Penyerahan Dokumen:
- Self Introduction Video (3 menit)
- Statement of Purpose
- Certificate of Enrollment
- Academic Transcript
- Recommendation Letter from Home University (KUI Kantor Urusan Internasional)
- Test Result of English Proficiency
- Copy of Passport.
Pendaftaran:
https://international.postech.ac.kr/user/admission/gyl/index.do