Berita
SANTUNAN ANAK YATIM KELUARGA KARYAWAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS TRISAKTI
Berita dari FEB Usakti :
SANTUNAN ANAK YATIM KELUARGA KARYAWAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS TRISAKTI
Dalam rangka memperingati Maulud Nabi Muhammad SAW yang bertepatan dengan Dies Natalis ke- 56 Universitas Trisakti, Fakultas Ekonomi dan Bisnis mengadakan
Santunan Anak Yatim Keluarga Karyawan FEB Usakti diselenggarakan pada Rabu, 24 November 2021 mulai pukul 09.30 secara Virtual/Daring.
Santunan dihadiri oleh sekitar 50 peserta, yaitu. : Ibu Dr. Khomsiyah, Ak, MM, CA, FCGMA, CGMA, CIRB. selaku Ketua Unit Pengelola Zakat untuk Anak Yatim Keluarga Karyawan FEB sekaligus sebagai Wakil Rektor II Usakti; Ibu Dr. Yolanda Masnita Siagian, MM selaku Dekan, Ibu Dr. Hj. Husna Leila Yusran MM, selaku Wakil Dekan I, Ibu Dr. Titik Aryati, Ak, CA, MSi, selaku Wakil Dekan II; Para Dosen, KTU dan Para Tendik FEB. Disamping itu ada enam keluarga penerima santunan yaitu :
- Kel.Alm. Ahmad Novel
- Kel.Alm. Samsul Hadi
- Kel.Alm. Agung Rahmadi
- Kel.Alm. Hendra Lausan
- Kel.Alm. Dadang Hermawan
- Kel.Alm. Sulaeman.
Acara dibuka ole MC yaitu Bp. Mulyadi Samin, SE, MM, selaku KTU, dilanjutkan dengan Pembacaan Ayat Suci Al-Qur`an oleh Bpk Deden Misbahudin, MA, Lc. Sari Tilawah oleh Ibu Dra. Gatri Lunarindiah,MM.
Kemudian sambutan oleh Ibu Wakil Rektor II Usakti, yang juga sebagai Ketua Pengelola Zakat Anak Yatim FEB.
Dalam sambutannya beliau menjelaskan bahwa santunan tersebut diberikan secara periodik/berkala sebagai bentuk TALI KASIH dari Para Dosen dan Tendik FEB Usakti kepada kepada enam keluarga tersebut diatas.
Santunan ini bertujuan untuk membantu meringankan beban biaya Pendidikan putra putrinya. Semoga kelak puta putrinya menjadi orang yang sukses berguna bagi orang tuanya.
Santunan diberikan oleh Ibu Wakil Rektor II; Ibu Dekan ; Ibu Wakil Dekan I ; Ibu Wakil Dekan II dan langsung diterima oleh para istri almarhum.
Semoga pemberian santunan anak yatim ini menjadi keberkhahan bagi Civitas Akademia FEB Usakti. Aamiin.
Sumber berita : Humas FEB Usakti